Bunda Mesti Tahu! Ini Cara Menyusui Dan Menyimpan ASI Yang Benar

Bunda Mesti Tahu! Ini Cara Menyusui Dan Menyimpan ASI Yang Benar

Bunda Mesti Tahu! Ini Cara Menyusui Dan Menyimpan ASI Yang Benar. Kewajiban yang harus bunda lakukan setelah melahirkan sang bayi adalah menyusuinya. Hal ini setidaknya bunda lakukan di mulai dari bayi baru lahir sampai usia dua tahun.

Namun apakah bunda tahu bagaimana cara menyusui bayi yang benar?, Posisi menyusui yang benar? Peletakan menyusui yang benar? dan Cara Menyimpan ASI perah yang benar? Terutama buat para bunda yang baru memiliki anak.

Yuk simak berikut ini tentang cara menyusui sang buah hati keluarga.

Baca Juga: Jenis Mainan Yang Bermanfaat Untuk Anak Merangsang Kreativitas

Cara Menyusui Bayi Yang Benar, Bunda Mesti Tahu

  • Susui bayi sesering mungkin, semau bayi, paling sedikit 8 kali sehari.
  • Bila bayi tidur lebih dari 3 jam, bangunkan! kemudian susui.
  • Susui sampai payudara terasa kosong, lalu pindah ke payudara di sisi yang lain.
  • Bila bayi sudah kenyang, tapi payudara masih terasa penuh atau kencang, perlu di kosongkan dengan cara di perah untuk kemudian di simpan. Hal ini agar payudara tetap memproduksi ASI yang cukup.

Posisi Dan Peletakan Menyusui Yang Benar

  • Pastikan terlebih dahulu bahwa bunda berada di posisi yang paling nyaman.
  • Kepala dan badan bayi berada dalam garis lurus.
  • Wajah bayi menghadap payudara, hidung berhadapan dengan puting.
  • Bunda harus memeluk badan bayi dekat dengan badannya.
  • Jika bayi baru lahir, bunda harus menyangga seluruh badan bayi.
  • Sebagian besar areola (bagian hitang disekitar puting) masuk kedalam mulut bayi
  • Mulut terbuka lebar dan bibit bawah melengkung ke luar.
  • Dagu menyentuh payudara ibu.

Cara Menyimpan ASI Perah (ASIP)

TEMPAT PENYIMPANANSUHULAMA PENYIMPANAN
Dalam Ruangan (ASIP Segar)19° C – 26° C6 – 8 jam ruangan ber AC dan 4 jam ruangan non AC
Dalam Ruangan (ASIP beku 4 jam yang sudah dicarikan)4 jam
Kulkas<4° C2 – 3 Hari
Freezer pada lemari es satu pintu-18° C – 0° C2 Minggu
Freezer pada lemari es dua pintu-20° C – (-18°) C3 – 4 bulan

Sebelum diberikan kepada bayi, rendam dalam wadah yang berisi air hangat. Gunakan gelas kaca/keramik dan mangkok kaca/ keramik, jangan gunakan bahan pelastik atau melamin.

Baca Juga: Perawatan Sehari-hari Ibu Hamil, Masa Kehamilan Sampai Melahirkan

Bunda Mesti Tahu! Hal-hal yang harus dihindari oleh bunda bersalin dan selama nifas

  • Membuang ASI yang pertama keluar (kolostrum) karena sangat berguna untuk kekebalan tubuh anak.
  • Membersihkan payudara dengan alkohol/ povidone iodine/ obat merah atau sabun karena bisa terminum oleh bayi.
  • Mengikat perut terlalu kencang.
  • Menempelkan daun-daunan pada kemaluan karena akan menimbulkan infeksi

Jangan Lupa selalu, tanyakan pada dokter mengenai kondisi kesehatan ibu nifas

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker