11 Fitur Menarik ASUS Chromebox 3
11 Fitur Menarik ASUS Chromebox 3 – Di zaman teknologi yang semakin maju dan berkembang sudah tidak mustahil lagi untuk bisa di ciptakannya alamat pintar berukuran mini. Seperti trend yang saat ini sedang berkembang yaitu Mini PC.
Mini PC sendiri adalah sebuah komputer yang di rancang berukuran kecil sehingga tidak memakan banyak ruang. Mudah di bawah kemana saja dan biasanya di lengkapi dengan teknologi “Legacy-Freaa” terbaru serta adanya konektivitas modem. Seperti salah satu produk yang di kembangkan oleh ASUS adalah ASUS Chromebox 3.
Di kutip dari website resmi asus.com ASUS Chromebox 3 di dukung oleh Prosesor Intel® Core™ Generasi ke-8 serta memori DDR4-2400 untuk kinerja yang lebih cepat. Sehingga mampu menjalankan ribuan aplikasi android dari google play. Selain itu ASUS Chromebox 3 di lengkapi dengan Port 3.1 Gen 1 Type C yang berguna untuk transfer data. Pengisian daya dan sebagai fungsionalitas DisplayPort yang sudah mendukung layar 4K/UHD untuk visual yang sangat tajam.
ASUS Chromebox 3 menawarkan penggunanya keamanan yang maksimal dengan adanya fitur Pembaruan sistem dan pembaruan perangkat lunak secara otomatis. Yang memungkinkan mampu untuk menangkal serangan virus dan malware.
Berdasarkan yang sudah kami kutip dari website resmi ASUS.COM bahwa ada 11 Fitur Menarik ASUS Chromebox 3 yang di tonjolkan, apa saja fitur tersebut ini dia:
Baca Juga : Ini 6 Fitur Baru Android Yang Dirilis Google
ASUS Chromebox 3
MENGGUNAKAN APLIKASI ANDROID TANPA BATAS
Dengan ASUS Chromebox 3 pengguna akan di suguhkan dengan kemudahan untuk menemukan berbagi aplikasi android yang tersedia di Google Play. Yang tentu saja agar bisa mendukung segala aktifitas pengunanya entah itu untuk Produktivitas, Komunikasi, Hiburan, Berita Dan lain sebagainya. Kalian bisa mendapatkan aplikasi android tanpa batas dari Google Play.
DUKUNGAN TEKNOLOGI PENGISIAN DAYA
Dengan kehadiran ASUS Chromebox 3 akan memudahkan penggunanaya dalam melakukan pengisian daya baterai pada posel atau perangkat lain yang terhubung. Hal ini tentu saja akan membuat penggunaanya tidak lagi memerlukan adaptor ganda untuk posel maupun perangkat lain cukup dengan menggunakan ASUS Chromebox 3. Selain itu akan menghemat ruang kerja menjadikannya lebih bersih dan rapih tanpa banyaknya kabel yang tersambung.
LAYAR GANDA DENGAN DISPLAY 4K / UHD
Fitur menarik yang di hadirkan ASUS Chromebox 3 adalah dengan adanya dukungan tampilan ganda yang bisa di jalankan melalui port HDMI dan USB Type-C tanpa perlu adanya kartu grafis tambahan. Hal ini tentu saja untuk bisa memudahkan penggunanya jika ingin membuat tampilan multitasking.
Selain itu dengan dukungan display 4K/ UHD penggunanya akan di suguhkan pada tampilan yang luar biasa ketika nantinya di gunakan untuk menjelajahi web. Melihat koleksi foto pada Google Foto atau menonton video yang tentu saja sangat berguna memanjakan waktu santai penggunanya. Dan dengaan kehadiran dukungan layar sentuh untuk kontrol yang lebih intuitif dan gameplay yang menarik.
DUKUNGAN PLUG AND PLAY UNTUK REKLAME
Iklan display digital menjadi sesuatu yang menarik saat ini. Inilah yang mungkin coba di hadirkan pada fitur ASUS Chromebox 3. Yang memungkinkan nantinya mampu di gunakan untuk memutar otomatis media untuk reklame yang akan di tampilkan pada monitor dengan konfigurasi mode Kios Crome.
ASUS Chromebox 3 nantinya mampu di kontrol dari jarak jauh. Selain itu dengan adanya pembaruan otomatis yang nantinya dapat memudahkan dalam pemeliharaan Dan dengan adanya dukungan layar sentuh yang nantinya dapat memberikan interaksi pengguna agar lebih baik.
DUKUNGAN FITUR PENDIDIKAN
Di kutip dari web asus bahwa ASUS Chromebox 3 memiliki banyak aplikasi pendidikan bawaan yang memungkinkan nantinya siswa dan guru bisa bekerja dan belajar langsung. Hal ini tentu akan memudahkan bagi pelajar atau pun guru di saat sekarang ini yang memang mengalami masa-masa pandemi dan sistem belajar online pun sedang banyak di lakukan.
PERANGKAT DIGITAL SEDERHANA DAN CERDAS
ASUS Chromebox 3 menghadirkan jaringan nirkabel yang lebih cepat dan stabil dengan adanya Wifi-802.11ac dual band. Sehingga membuat tempat kerja penggunanya tetap terlihat rapih tanpa adanya kabel-kabel yang berserakan.
Lalu terdapat pembaruan otomatis saat perangkat tersambung ke internet hal ini di lakukan agar perangkat penggunanya bisa selalu memiliki fitur dan perlindungan virus terbaru. Mengakses file kapanpun dan di manapun, karena dengan ASUS Chromebox 3 yang mampu mensinkron file atau folder secara otomatis ke google drive penggunanya hanya tinggal login melalui akun google.
ASUS Chromebox 3 pun menghadirkan berbagai macam aplikasi yang bisa bekerja dengan baik secara online maupun offline. Sehingga pengguna dapat membaca dan mengedit dokumen, spreadsheet, atau presentasi dengan tanpa adanya koneksi internet.
Baca Juga : Mengenal Lebih Dekat Aplikasi Google News
SENYAP DAN HEMAT ENERGI
Fitur yang coba di hadirkan ASUS Chromebox 3 adalah bagaimana membuat nyaman penggunanya maka dari itu di harikan sebuah teknologi yang memungkinkan mengurangi kebisingan akibat suara yang di hasilkan oleh kipas. Selain itu ASUS Chromebox 3 pun menghadirkan teknologi yang ramah lingkungan yaitu berkat adanya mode hemat energi berdasarkan informasi dari asus bahwa kapasitas yang di gunakan ASUS Chromebox 3 hanya 3,6W saat idle.
TINGKAT KEAMANAN
Di kutip dari situs web resmi ASUS bahwa ASUS Chromebox 3 menghadirkan fitur keamanan yang maksimal sehingga penggunanya aman dari serangan virus maupun malware. Dengan fitur bawaan keamanan dari ASUS Chromebox 3 penggunan nantinya tidak perlu lagi untuk mengintall perangkat lunak tambahan.
MANAGEMENT CONSOLE
Ini di gunakan untuk bisa mengatur konfigurasi fitur chrome untuk mengizinkan atau memblokir aplikasi dan ektensi serta memasang paksa aplikasi. Misalnya mengaktifkan atau menonaktifkan layanan untuk pengguna yang berbeda. Pengguna satu bisa di berikan akses penuh pada aplikasi youtube dan pengguna lainnya di batasi.
HEMAT RUANG DAN LEBIH RINGAN
Mini PC memang di rancang salah satunya agar mudah di bawa dan menghemat ruang kerja. Begitupun fitur yang di tawarkan oleh ASUS Chromebox 3 hanya memiliki ukuran 148,5 x 148,5 x 40mm. Selain itu ASUS Chromebox 3 bisa di tempel di belakang layar dengan dudukan VESA. Sehingga tentu saja membuat meja akan semakin rapih dan luas.
TERUJI DENGAN KESEMPURNAAN
Sesuai yang di jelaskan di situs resminya bahwa ASUS Chromebox 3 telah di uji secara ketat mulai dari tes vibrasi, tes jatuh, tes port, tes suhu dan kelembaban, tes kebisingan, tes tegangan dan frekuensi saluran. Hal ini di lakukan agar memenuhi standart ASUS sebagai persyaratan industri dan kebutuhan penggunanya.