Dampak Negatif Internet Bagi Anak-Anak Perlu di Waspadai
Dampak Negatif Internet Bagi Anak-Anak Perlu di Waspadai. Saat ini teknologi sangat penting untuk menjaga banyak aspek berjalan dengan lancar dan juga efisien. Salah satu teknologi yang sudah akrab dalam kehidupan masyarakat, adalah internet. Internet memiliki banyak manfaat yang dapat di gunakan untuk membantu manusia menjalankan kehidupannya.
Namun ternyata internet bukan hanya bernilai positif, karena sebenarnya internet pun memiliki dampak negatif terutama pada anak-anak. Pertama anak-anak yang lebih suka menggunakan internet, biasanya memiliki masalah sosial. Karena dalam faktor tertentu ini akan mempengaruhi hubungan sosial anak.
Misalnya saja sebagai contoh, meskipun mereka bermain bersama dengan teman-temannya, mereka hanya akan sibuk dengan aktivitasnya sendiri berselancar di internet. Dan mereka akan jarang berinteraksi dengan temannya jika mereka memiliki akses ke internet.
Baca Juga: Menghemat Kuota Internet Saat Meeting Dan Elearning
Dampak Negatif Internet Dapat Mengenalkan Anak Pada Game Online Dan Situs Yang Tidak Pantas
Selain itu saat ini yang banyak terjadi adalah internet mengenalkan anak pada game online. Bermain game online tentu mempengaruhi anak-anak dalam hal waktu untuk belajar. Karena ini bisa menyebabkan anak-anak menghabiskan waktunya hanya untuk bermain, bukan untuk belajar.
Bukan hanya itu saja, bermain game juga mempengaruhi emosi anak karena dapat membuat anak-anak cenderung mengalami tingkat tekanan emosional yang lebih tinggi, seperti cemas dan depresi. Oleh karena itu, berdasarkan masalah dan efeknya, dapat di lihat bahwa penggunaan internet untuk anak dapat menimbulkan masalah sosial.
Ternyata dampak negatif internet bukan hanya masalah hubungan sosial dan game online saja. Melainkan efek negatif lainnya adalah internet bisa menyediakan konten yang tidak pantas. Artinya anak-anak sangat mungkin menonton video tentang kekerasan, ujaran kebencian, bahkan yang lebih parah mengakses situs yang tidak pantas (pornografi) di internet.
Hal ini di sebabkan karena anak-anak dapat mulai online dan mencari apa saja saat berselancar di internet. Bahkan bisa dengan mudah mengakses situs web berbahaya atau tidak pantas. Di tambah banyaknya iklan, yang mengandung kekerasan, ujaran kebencian, atau bahkan yang mengarah ke pornografi.
Yang lebih buruk adalah bahwa anak-anak tidak hanya dapat menonton atau melihat konten yang tidak pantas tersebut, tetapi juga bisa dengan mudah mendownload atau mengunduhnya.
Dan kemudian tentu saja ini akan menjadi masalah lebih buruk karena dapat meningkatkan kesempatan anak-anak untuk melihat atau menonton kembali isinya, bahkan tanpa menggunakan internet sekalipun. Hal tersebut nantinya membuat mereka berpikir berbeda dari seusia mereka pada umumnya. Sehingga dapat membahayakan anak-anak dan menghancurkan gagasan masa kecil mereka.
Baca Juga: Memilih Layanan Internet Rumah Terbaik WFH
Peran Orang Dewasa (Orang Tua) Sangat Penting Terhadap Internet Negatif
Setidaknya itulah yang dapat di ketahui bahwa konten yang tidak pantas (negatif) begitu banyak di sediakan dalam internet dan tentu saja dapat menjadi masalah serius bagi anak.
Secara keseluruhan, dapat di simpulkan bahwa pengaruh negatif internet terhadap anak harus di tangani dengan serius. Karena anak bukan hanya masa depan suatu negara, tetapi juga masa depan seluruh dunia.
Disinilah peran orang dewasa (orang tua) harus benar-benar memantau dan memperhatikan aktivitas anak-anaknya ketika menggunakan internet. Sehingga mereka dapat menggunakan internet secara tepat untuk membantu mereka dalam masa pertumbuhan bukan malah menghancurkannya.